KOTA SERANG, bantensatu.co.id – Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nurtasari hadiri pelepasan kontingen atlet Banten untuk mengikuti kejuaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 di Provinsi Papua.
Pelepasan atlet tersebut dipimpin oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di Pendopo Gubernur Banten di KP3B. Kamis, (09/09/2021).
Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nurtasari berpesan kepada seluruh atlet Banten untuk memberikan penampilan yang terbaik dalam PON 2021 di Provinsi Papua.
“Saya ucapkan selamat kepada seluruh kontingen atlet Provinsi Banten yang berangkat untuk kejuaraan PON 2021 di Provinsi Papua. Saya percaya dengan kualitas yang kalian miliki. Jadi jangan sia-siakan perjuangan, terus berlatih dan berjuang dengan penuh semangat agar mempu memberikan penampilan yang terbaik,” ucap Ery Nurtasari.
Ery Nurtasari juga menjelaskan bahwa dalam mendukung pelaksanaan PON 2021 tersebut, Polda Banten telah menugaskan sebanyak 20 personel untuk melakukan pengawalan dan pengamanan para kontingen Banten.
Lebih lanjut, Ery Nurtasari juga mengingatkan agar para atlet Provinsi Banten untuk menjaga kesehatan selama PON 2021 berlangsung.
“Serta jangan lupa selalu menjaga kesehatan, apalagi di masa pandemi Covid-19 ini harus mematuhi Protokol Kesehatan yang ketat,” ujar Ery Nurtasari.
“Terakhir saya berharap kontingen atlet Provinsi Banten dapat mencapai target yang diharapkan, yaitu masuk 10 besar seperti yang dikatakan Wakil Gubernur,” tutupnya.
Seperti diketahui dalam kejuaraan PON 2021 di Provinsi Papua, Provinsi Banten mengikuti sebanyak 37 cabang olahraga dengan memberangkatkan sebanyak 261 atlet dan 127 official. (red)